DPRD  

DPRD Tanbu Dorong Prestasi Olah Raga Daerah

BATULICIN – Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Tanah Bumbu, Hasanuddin, menegaskan dirinya siap berkolaborasi dengan semua pihak untuk mendorong prestasi olahraga daerah.

Terpilih sebagai Ketua Persatuan Panahan Indonesia (PERPANI) Tanah Bumbu periode 2025, Hasanuddin optimis hal itu akan terwujud dengan memperkuat sinergi antara dunia olahraga dengan peran legislatif.

Sebelumnya, Musyawarah Kabupaten (Muskab) PERPANI yang berlangsung di Hotel Putri Duyung, Pagatan, Sabtu (13/4/25) menjadi momen penting dalam upaya mendorong kemajuan olahraga panahan di daerah ini.

Hasanuddin dinilai memiliki komitmen yang kuat juga visi jelas dalam membina para atlis dalam memajukan cabang panahan Tanah Bumbu.

“Kami siap berkolaborasi dengan semua pihak, baik pemerintah, swasta, maupun komunitas olahraga, membangun prestasi panahan Tanah Bumbu,” ujar Hasanuddin.

Menurutnya amanah besar Ini merupakan tantangan bersama meningkatkan prestasi olahraga daerah khususnya cabang panahan sehingga akan mampu berkiprah baik dari tingkat daerah hingga nasional.

“Perpani Tanah Bumbu ditargetkan menjadi wadah pembinaan atlet muda berbakat sekaligus jembatan menuju prestasi tingkat provinsi hingga nasional,” tambahnya.

Dengan tagline dari Tanah Bumbu untuk Indonesia, Perpani Tanah Bumbu diharapkan mampu membawa prestasi atlit panahan dan mengharumkan nama daerah disegala jenjang pertandingan.

Perpani Tanah Bumbu optimis dengan sinergitas organisasi dan semangat baru dalam pembinaan atlet. Pelaksanaan Musyawarah Kabupaten turut dihadiri tokoh-tokoh olahraga daerah, pengurus Komite Nasional Olahraga Indonesia Tanbu,serta sejumlah stakeholder didaerah ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *